Pumpunan – Anggota Komisi VIII DPR RI dari Fraksi Golkar John Kenedy Azis (JKA) yang juga bakal calon Bupati Padang Pariaman, Sumatera Barat menyalurkan bantuan untuk pondok pesantren (Ponpes) dan organisasi pendidikan keagamaan Islam di Padang Pariaman.
“Semoga bantuan ini dapat membantu meningkatkan kualitas pendidikan Islam di Padang Pariaman,” kata John Kenedy Azis saat penyaluran bantuan di Lubuk Alung, Padang Pariaman, Sabtu.
Bantuan dari Badan Pengelola Keuangan Haji untuk Pondok Pesantren Nurul Yaqin Sadaniyah Kabupaten Padang Pariaman dan Forum Komunikasi Diniyah Takmiliyah (FKDT) Padang Pariaman tersebut merupakan aspirasi JKA atau perjuanganya di tingkat pemerintah pusat.
Bantuan berupa sarana dan prasarana belajar tersebut diminta oleh JKA kepada pemerintah pusat agar kualitas pendidikan Islam di Padang Pariaman semakin meningkat.
Hal tersebut karena kualitas pendidikan tidak terlepas dari sarana dan prasarana yang lengkap sehingga meningkatkan kenyamanan dan motivasi peserta didik atau santri.
Pada kesempatan tersebut JKA juga menyalurkan bantuan pembangunan sarana dan prasarana untuk pondok pesantren serta mobil ambulans masjid untuk sejumlah kabupaten di Sumbar yang merupakan daerah pemilihannya di DPR.
Sebelumnya JKA juga menyalurkan aspirasinya untuk masjid dan mushalla serta sarana dan prasarana di madrasah di Padang Pariaman. Bahkan putra Kecamatan Sungai Geringgiang itu selama di DPR RI juag menyalurkan sejumlah mobil ambulans di Padang Pariaman.
Diketahui usai menyalurkan bantuan, JKA bertemu sejumlah tokoh masyarakat di sejumlah kecamatan di Padang Pariaman.