Pariaman Targetkan Penyusunan RPD Transisi Selesai Maret

oleh
Pariaman
Rapat Ranwal RDP Pemkot Pariaman (Pumpunan)

Pumpunan – Pemerintah Kota Pariaman, Sumatera Barat menargetkan penyusunan Rencana Pembangunan Daerah (RPD) transisi 2024-2026 selesai Maret 2023.

Kepala Badan Perencanaan Daerah setempat Hendri mengatakan bentuk RDP tersebut berupa Peraturan Kepala Daerah (Perkada) atau Peraturan Wali Kota (Perwako) bukan Peraturan Daerah.

“Minggu ke-4 Maret RPD ini sudah disampaikan kepada DPRD,” kata dia di Pariaman, Senin.

Dasar penyusunan rencana pembangunan tersebut yaitu Intruksi Menteri Dalam Negeri Nomor 52 Tahun 2022 tentang Penyusunan Dokumen Perencanaan Pembangunan Daerah Bagi Daerah dengan Masa Jabatan Kepala Daerah Berakhir pada Tahun 2023 dan Daerah Otonom Baru (DOB).

Baca Juga: 33 Instansi Pemerintah Buka PPPK Tenaga Teknis untuk Lulusan SMA Sederajat

Dengan adanya RPD tersebut maka pejabat wali kota setempat dapat menjalankan pemerintahan dan pembangunan daerah hingga dilantik kepala daerah defenitif serta RPD baru.

“Jadi RPD ini merupakan landasan menjalankan pemerintahan dan pembangunan daerah,” katanya.

Pemkot setempat telah melaksanakan Konsultasi Publik Rancangan Awal RPD Pariaman 2024-2026. Kegiatan itu dihadiri oleh sejumlah pihak termasuk Pemrintah Provinsi Sumbar pada Kamis (19/1).

Wali Kota Pariaman periode sekarang berakhir Oktober 2023 sedangkan pemilihan kepala daerah serentak akan dilaksanakan akhir tahun 2024.

Diharapkan RPD tersebut dapat diselesaikan sesuai target serta Pemilu dan Pilkada serentak 2024 tidak mengganggu pemerintahan dan pembangunan di daerah tersebut.

Baca Juga: Abrasi Pantai Padang Pariaman Semakin Parah

Terpisah, Wali Kota Pariaman Genuis Umar mengatakan masa kepemimpinannya hampir habis sehingga diperlukan penyusunan RPD transisi.

“Bagi saya Pariaman sebagai kota wisata terus dilanjutkan, ‘waterfront city’ (kota tepi air) terus digiatkan, dan infrastruktur ini dilanjutkan,” katanya.

Hal tersebut karena konsep pengembangan daerah dan pembangunan infrastruktur yang telah dijalankan di daerah itu dapat meningkatkan perekonomian masyarakat.

Ia menanggapi pertanyaan terkait dirinya maju pada Pilkada 2024. Ia mengatakan dirinya masih fokus untuk menyelesaikan masa jabatannya dan belum memikirkan Pilkada.

“Saya fokus menyelesaikan masa jabatan dulu, kalau sudah hampir habis baru saya jelaskan,” tambahnya

Sumber: Pemkot Pariaman targetkan penyusunan RPD transisi selesai Maret

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.